Tips Menghilangkan Jamur Di Karpet Yang Ampuh
Karpet merupakan salah satu furniture yang ada di dalam sebuah rumah. Karpet tak hanya berfungsi sebagai tempat lesehan untuk duduk saja. Namun peran karpet terkadang bisa meluas menjadi sesuatu yang mempercantik interior sebuah rumah. Itu jika karpet tersebut selalu di jaga dan di rawat oleh pemiliknya. Dan apabila sebuah karpet tidak terawat, maka bisa memicu munculnya jamur-jamur di karpet tersebut.
Jamur pada karpet dapat menimbulkan berbagai macam akbibat semisal gatal-gatal di kulit, karpet menjadi bau dan lain sebagainya. How to get mold out of carpet atau cara menghilangkan jamur di area karpet sangatlah mudah. Simak penjelasan dari artikel di bawah ini.
Tips Menghilangkan Jamur Di Karpet
Selalu Rutin Memeriksa Karpet
Langkah paling simpel yang bisa kamu lakukan untuk mengetahui apakah karpet milik mu terdapat jamur atau tidak adalah dengan cara rutin memeriksa karpet tersebut. Kamu bisa setiap sehari sekali, seminggu sekali atau sebulan sekali memeriksa karpet mu tersebut. Jika tidak ada jamur maka aman. Namun jika terdapat jamur, maka kamu bisa melakukan langkah-langkah berikutnya.

Buka Fentilasi Udara
Cara ini dilakukan agar udara dapat masuk ke dalam rumah. Dengan begitu karpet mu menjadi tidak begitu lembab karena terpapar udara. Atau kamu bisa juga gunakan kipas angin yang kamu arahkan tepat pada karpet tersebut. Karena salah satu penyebab munculnya jamur di karpet adalah karpet tersebut terlalu lembab. Dengan cara mengalirkan udara entah itu udara alami atau dari kipas angin, maka karpet mu menjadi tidak lembab lagi.
Menjemur Karpet
Hal lain yang bisa kamu lakukan untuk menghilangkan jamur-jamur yang ada pada karpet adalah dengan cara menjemur karpet tersebut pada sinar matahari. Durasi waktu untuk menjemur karpet tersebut agar bisa menghilangkan spora jamur adalah sekitar 24 jam atau sehari penuh. Dan jika masih belum hilang juga maka kamu jemur karpet tersebut selama 48 jam atau sekitar 2 hari.
Menggunakan soda kue
Dengan menggunakan soda kue maka akan dapat mengurangi aroma tidak sedap atau juga mengurangi kelembapan pada karpet. Cara menggunakan soda kue untuk menghilangkan jamur-jamur pada karpet sangatlah mudah yaitu hanya menaburkan soda kue pada area karpet yang terdapat jamur, lalu diamkan selama kurang lebih satu malam. Setelah karpet tersebut di diamkan, langkah berikutnya adalah dengan cara membersihkan menggunakan peralatan pembersih debu.

Menggunakan Cuka
Kamu bisa juga menggunakan cuka untuk menghilangkan jamur-jamur pada karpet. Cara menghilangkan jamu pada karpet dengan menggunakan cuka adalah kamu ambil sedikit cuka tersebut dan masukan pada botol semprotan. Langkah berikutnya adalah kamu semprotkan cuka tersebut pada bagian karpet yang terkena jamur. Setelah itu kamu gosok-gosok bagian karpet yang telah di semprot cuka dengan keras dan kasar. Langkah terakhir adalah dengan cara mengeringkan karpet tersebut pada sinar matahari atau menggunakan alat pengering semisal hairdryer dan lain sebagainya.
Menggunakan obat anti jamur
Cara berikutnya yang bisa kamu lakukan untuk menghilangkan jamur pada karpet adalah dengan menggunakan obat khusus anti jamur. Kamu bisa membeli obat anti jamur tersebut di toko-toko atau supermarket terdekat dari rumah mu. Atau bisa juga kamu membeli obat anti jamur tersebut melalui marketplace yang beredar di Indonesia. Setelah kamu membeli obat khusus anti jamur tersebut, langkah berikutnya adalah kamu semprotkan pada area karpet secara keseluruhan agar jamur-jamur bisa hilang. Dengan menggunakan obat anti jamur tersebut maka selain jamur tersebut hilang, obat anti jamur juga akan berperan untuk mencegah pertumbuhan jamur tersebut kembali pada karpet mu.
Produk pembersih karpet
Ada berbagai macam produk pembersih karpet yang bisa kamu gunakan untuk menghilangkan jamur pada karpet milik mu. Salah satu produk tersebut yang paling terkenal adalah vanish. Produk tersebut mengandung deodoran sehingga membuat jamur tidak betah dan menghilang serta juga membuat bau karpet tidak apek seperti saat masih ada jamurnya. Cara menghilangkan jamur dengan produk pembersih karpet adalah kamu semprotkan produk tersebut pada bagian karpet, kemudian kamu gosok-gosok karpet tersebut dengan menggunakan mesin setrika.
Mesin pembersih uap
Kamu bisa menyewa mesin khusus untuk membersihkan uap. Namun ada hal-hal yang harus kamu perhatikan ketika membersihkan karpet dengan menggunakan mesin pembersih uap tersebut. Hal yang harus kamu perhatikan adalah saat setelah selesai membersihkan karpet, kamu harus mengeringkan karpet tersebut dengan mesin pengering atau di jemur pada sinar matahari. Jika kamu tidak mengeringkan karpet tersebut air yang di hasilkan dari mesin pembersih uap tersebut akan menempel di karpet mu dan akan memicu tumbuh dan berkembangnya jamur-jamur baru.

Meminta bantuan ahli
Jika kamu tidak sempat melakukan beberapa cara diatas, maka langkah paling cepat agar bisa membersihkan atau menghilangkan jamur-jamur pada karpet mu adalah dengan memanggil profesional di bidang tersebut. Mereka yang ahli di bidang menghilangkan jamur pada karpet menggunakan alat-alat khusus sehingga bisa ampuh menghilangkan tuntas jamur-jamur pada karpet milik mu.
Nah itulah beberapa cara menghilangkan jamur yang muncul di karpet. Sekian dan terima kasih.